8/20/2007 06:38:00 PM
0
Alhamdulillah... Segala puji kepunyaan Alloh. Ungkapan syukur yang spontan terucap ketika Alloh menganugerahkan kebaikan, kenikmatan, dan kebahagiaan.

Pada saat kita sangat menginginkan sesuatu dan kemudian Alloh membatalkan alias tidak meluluskan keinginan itu, sungguh Alloh maha tahu sedangkan kita tidak mengetahui. Keinginan kita sangat besar, namun perlindungan Alloh lebih besar lagi terhadap hamba-hamba yang dipilih-Nya.. Bahwa bila keinginan itu dipenuhi akan mendatangkan malapetaka.... bahwa Alloh sedang mempersiapkan sesuatu yang lebih baik dari itu... Dan berlaksa kebaikan lainnya yang sering-kali tidak dipahami.

Lantas pernahkah ketika hal ini terjadi, terhindar dari keburukan, mendapat sesuatu yang lebih baik, kita mengucapkan : 'Alhamdulillah... Alloh menghindarkan aku dari keburukan' (atau malahan tidak menyadarinya?). Atau mengatakan : 'Alhamdulillah... sungguh ini harga yang pantas ?'

Seseorang acapkali rela berasyik-masyuk dengan keinginan-keinginannya sendiri, sehingga tidak lagi menyadari apa yang paling dibutuhkannya dan apa yang terbaik untuknya. Larut meratapi sesuatu yang tidak bisa didapatkan, dan melupakan kebaikan-kebaikan yang diberikan padanya.



0 komentar:

Plan Your Work and Work Your Plan

Plan Your Work and Work Your Plan