10/09/2017 08:00:00 PM
0
Lelaki sederhana ini bersama istrinya biasa menghidangkan makanan untuk anak-anaknya. Mereka pastikan semua anak-anaknya bisa makan. Kalau kebetulan menu lauknya agak baik, biasanya anak-anak mereka sangat lahap sehingga tak lagi tersisa makanan. Dan ketika tidak ada lagi tersisa makanan, maka suami istri itu rela untuk tidak makan demi buah hatinya. Kalau ada makanan tersisa barulah mereka makan.

Saya tidak ingin menangis, namun tak terasa air mata menggenang di pelupuk mata dan tak kuasa jatuh saat mendengar cerita tentang mereka. Ini kisah nyata. Saya yakin kisah-kisah memilukan seperti ini, yang tersembunyi di balik bilik sangatlah banyak. Bisa jadi itu terjadi di sekitar kita tanpa kita menyadarinya.

Saya juga pernah mendengar seorang ibu (janda) yang bertahaddus binni'mah hanya dikarenakan ada tetangganya mengirimi makanan bersamaan dengan saat ia tidak memiliki uang se-senpun untuk membeli sekedar makanan.

Semoga Allah melapangkan kita untuk membantu mereka saat mendengar jeritannya. Allahu’alam.

0 komentar:

Plan Your Work and Work Your Plan

Plan Your Work and Work Your Plan