4/25/2020 09:06:00 AM
0

 
Tatkala Allah mengujimu dengan sesuatu, bahkan orang-orang terdekatmu tidak bisa membantumu. Bukannya mereka tidak mengasihimu, melainkan karena mereka memang tidak mampu. Mereka tidak bisa menolongmu, mengangkat kesulitanmu, dst.

Jika engkau beriman dan memiliki persangkaan baik kepada Allah, maka hendaknya engkau tahu dan meyakini kebenaran ini, bahwa tidak satupun, baik di bumi maupun di langit yang dapat melampaui kekuasaan Allah. Ikatlah kebenaran ini dengan teguh ke dalam hati kalian.

Ini tidak bisa dibaca dalam buku, atau dipelajari di sekolah, atau diberikan dalam ceramah. Ini hanya bisa ditemukan dalam Al Quran (Al baqarah 259)

Apakah (kamu tidak memperhatikan) orang yang melalui suatu negeri yang (temboknya) telah roboh menutupi atapnya. Dia berkata: "Bagaimana Allah menghidupkan kembali negeri ini setelah hancur?" 

Maka Allah mematikan orang itu 100 tahun, kemudian menghidupkannya kembali.
Allah bertanya: "Berapakah lamanya kamu tinggal di sini?"
Ia menjawab: "Saya tinggal di sini sehari atau setengah hari".
Allah berfirman: "Sebenarnya kamu telah tinggal di sini 100 tahun lamanya; lihatlah kepada makanan dan minumanmu yang belum lagi berubah, dan lihatlah kepada keledai kamu (yang telah menjadi tulang belulang). Kami akan menjadikan kamu tanda kekuasaan Kami bagi manusia. Dan lihatlah kepada tulang belulang keledai itu, kemudian Kami menyusunnya kembali, kemudian Kami membalutnya dengan daging". 

Maka tatkala telah nyata kepadanya (bagaimana Allah menghidupkan yang telah mati) diapun berkata :

"Saya yakin bahwa Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu".

0 komentar:

Plan Your Work and Work Your Plan

Plan Your Work and Work Your Plan